JAKARTA-PLN bersama PT Haleyora Power (HP) telah menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan lima Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) kendaraan listrik terkemuka: PT Ardendi Jaya Sentosa, PT Neta Auto Indonesia, PT SAIC Motor Indonesia, PT Garuda Mataram Motor, dan PT Tri Energi Berkarya. Kolaborasi ini bertujuan untuk mempercepat pengembangan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia dan memberikan kemudahan bagi pengguna kendaraan listrik dalam melakukan pengisian daya di rumah.
Direktur Retail dan Niaga PLN, Edi Srimulyanti, menyatakan bahwa pertumbuhan kendaraan listrik di Indonesia semakin pesat, didukung oleh stimulus dan insentif dari pemerintah serta kemudahan yang disediakan PLN dalam pemasangan baru, penambahan daya, dan harga spesial pengisian daya listrik di rumah.
"Dengan berbagai stimulus dan dukungan yang diberikan, pertumbuhan kendaraan listrik saat ini cukup signifikan. Kami akan terus memastikan keandalan ekosistem electric vehicle (EV) sehingga masyarakat semakin yakin untuk beralih dari kendaraan BBM ke EV," ujar Edi.
Direktur Operasi PT HP, Diksi Erfani Umar, menambahkan bahwa pihaknya siap mendukung kerjasama ini dengan menyediakan jasa instalasi dan perbaikan Alat Pembatas dan Pengukur (APP), serta integrasi alat pengisian daya EV ke charging station management system (CSMS) milik PLN.
Salah satu bentuk kemudahan yang ditawarkan dalam kerjasama ini adalah program bundling, dimana setiap pembelian produk EV dari ATPM yang terlibat akan mendapatkan layanan fasilitas home charging dengan harga spesial. Selain itu, terdapat juga insentif tarif tenaga listrik home charging yang berlaku pada pukul 10 malam hingga 5 pagi.
Ketua Asosiasi Ekosistem Mobilitas Listrik, Dannif Danusaputro, menyambut baik inisiatif PLN dan menyatakan dukungan penuh terhadap kolaborasi ini. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara berbagai pihak untuk mendorong penggunaan kendaraan listrik di Indonesia dan mencapai hasil yang diinginkan bersama.
Dengan adanya kerjasama ini, diharapkan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia dapat semakin berkembang pesat, memberikan manfaat bagi masyarakat, lingkungan, dan perekonomian nasional.