Minggu, 17 November 2024

PLN IP Bikin Maluku Menjadi Terang! Pembangkit Apung Pertama Nyalakan 60 Mega Watt

PLN IP Bikin Maluku Menjadi Terang! Pembangkit Apung Pertama Nyalakan 60 Mega Watt

JAKARTA- Kabar gembira datang dari Maluku! PLN Indonesia Power berhasil menyinkronkan listrik dari Barge Mounted Power Plant (BMPP) Nusantara 1 ke sistem kelistrikan Ambon. Hal ini menambah pasokan listrik di Maluku sebesar 10 Mega Watt dan secara bertahap akan meningkat hingga 60 Mega Watt.

BMPP Nusantara 1 merupakan program strategis nasional dan pembangkit apung pertama di Indonesia yang merupakan karya anak bangsa. Pembangkit ini diharapkan dapat menjadi solusi tepat untuk mengatasi krisis listrik di Maluku.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menegaskan komitmen PLN untuk menyediakan listrik terbaik dan menjadi bagian integrasi dalam mendorong kemajuan pembangunan di Maluku. "PLN IP bisa menyelesaikan masalah teknis dan menyambungkan BMPP Nusantara 1 ke sistem kelistrikan Ambon," tuturnya.

Baca Juga

Askrindo Dorong Generasi Emas Indonesia 2045 melalui Gerakan Anak Sehat di Labuan Bajo

Direktur Utama PLN Indonesia Power Edwin Nugraha menjelaskan bahwa BMPP Nusantara 1 diharapkan dapat beroperasi secara optimal di awal Maret 2024. Listrik ini akan memenuhi kebutuhan di Provinsi Maluku yang terhubung interkoneksi Sistem 150 kV.

"Keberhasilan BMPP Nusantara 1 di sistem Ambon diharapkan dapat meningkatkan rasio elektrifikasi di Indonesia dan membantu mengatasi krisis listrik di Wilayah Ambon," kata Edwin.

Deputi I Kepala Staf Kepresidenan Febry Calvin mengapresiasi teknologi tepat guna BMPP Nusantara 1. "Maluku punya potensi besar, tapi energi listriknya kurang. Dengan BMPP Nusantara 1, diharapkan kelistrikan Maluku semakin andal," ujarnya.

Kepala Dinas ESDM Provinsi Maluku Abdul Haris menyambut baik beroperasinya BMPP Nusantara 1. "Pembangkit ini akan memperkuat keandalan listrik di Ambon, Maluku dan meningkatkan kemandirian energi di Indonesia bagian timur," ungkapnya.

Redaksi

Redaksi

Insiderindonesia.com adalah media online yang menyajikan berita sektor energi dan umum secara lengkap, akurat, dan tepercaya.

Rekomendasi

Berita Lainnya

Bos Lion Air Resmi Jadi Dirut Garuda Indonesia

Bos Lion Air Resmi Jadi Dirut Garuda Indonesia

Kementerian BUMN Tunjuk Jisman P. Hutajulu Sebagai Komisaris Baru PT PLN (Persero)

Kementerian BUMN Tunjuk Jisman P. Hutajulu Sebagai Komisaris Baru PT PLN (Persero)

Sarana Menara Nusantara Tandatangani Perubahan Perjanjian Kredit dengan Bank Danamon

Sarana Menara Nusantara Tandatangani Perubahan Perjanjian Kredit dengan Bank Danamon

KAI dan Universitas Indonesia Jalin Kerja Sama Pengembangan Stasiun UI untuk Transportasi Berkelanjutan

KAI dan Universitas Indonesia Jalin Kerja Sama Pengembangan Stasiun UI untuk Transportasi Berkelanjutan

ITDC Berikan Penghargaan Kepada Bea Cukai atas Dukungan dalam Kejuaraan Dunia Jetski di Danau Toba

ITDC Berikan Penghargaan Kepada Bea Cukai atas Dukungan dalam Kejuaraan Dunia Jetski di Danau Toba